Pj. Bupati Kampar Dr. H. Kamsol, MM
KAMPAR(RIAU)-Kemang Indah, Kec. Tambang, Setelah dibuka oleh Pj. Bupati Kampar Dr. H. Kamsol, MM beberapa waktu lalu, Open Turnamen Bina Putra Club (BPC) Cup Pulau Duit Tahun 2023 yang memperebutkan Piala Bergilir Pj. Bupati Kampar sampai pada puncak partai final antara Squadra dari Pekanbaru melawan Kemang Fc yang merupakan club dari tuan rumah bertempat di Lapangan Aepakbola Desa Kemang Indah Kecamatan Tambang, Jum’at (17/3).
Mendampingi Pj. Bupati Kampar, Ketua DPRD Kampar M. Faisal, ST, Plt. Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kampar H. Aidil, Camat Tambang Drs. Jamilus, Kapolsek Tambang yang diwakilkan kepada Kanit Samapta Polsek Tambang Bripka Putra Buana dan Kades Kemang Indah Syaharuddin Dt Bijo Anso menyaksikan dari awal pertandingan final Open Turnamen BPC Cup Pulau Duit Rahun 2023 ini dan sekaligus menutup Turnamen ini. Tampak kondisi dilapangan sudah dipadati oleh penonton yang sangat antusias menyaksikan pertandingan paetai final ini.
Memberikan arahannya, Dr. H. Kamsol, MM Menyampaikan apresiasinya atas telah terlaksananya open turnamen Sepak Bola Dusun V Pulau Duit Desa Kemang Indah Kecamatan Tambang ini .
“Kegiatan ini sangat positif dalam rangka mengembangkan dan membina sumber daya manusia di bidang olahraga, khususnya sepak bola karena sepak bola merupakan olahraga yang betul-betul merakyat dan semua bisa melakukannya” ucapnya mengawali arahannya.
“Kepada seluruh peserta yang ikut Pemerintah Daerah Kabupaten Kampar mengucapkan terimakasih yang selalu memegang jiwa sportivitas yang tinggi, telah menunjukan sebagai pesepak bola yang profesioanal, sehingga nanti mampu bermain di turnamen-turnamen yang lebih tinggi lagi, baik itu di Daerah, Provinsi maupun nasional nantinya, sehingga mampu membanggakan daerah, mudah-mudahan kedepannya mampu menjadi yang terbaik dan menjadi contoh para generasi muda lainnya” demikian Pj. Bupati Kampar sampaikan harapannya.
Mengakhiri arahan dan sambutannya Kamsol juga menyampai kepada Club yang menjadi Juara, ucapkan selamat dan bagi tim yang belum beruntung untuk tetap optimis, berupaya dengan lebih berlatih keras lagi, junjung tinggi sportifitas, dan kepada wasit lapangan yang telah memimpin pertandingan ini dan untuk ketidak berpihakkan atau netral diberikan apresiasi setinggi-tingginya.
Dikesempatan yang sama Ketua DPRD Kampar M. Faisal, ST juga menyampaikan apresiasi dan dukungannya atas telah terlaksananya kegiatan ini, berharap tahun akan datang pelaksanaan agar lebih baik dan sempurna. Dan juga berharap masyarakat juga mendukung kegiatan-kegiatan yang diadakan oleh Pemerintah Desa.
Dikutip keterangan dari panitia pelaksana, turnamen ini diikuti oleh 32 Club yang berasal dari dalam daerah dan Pekanbaru. Untuk Club tuan rumah Kemang Fc telah diperkuat oleh Tile yang merupakan mantan pemain PSPS Pekanbaru.
Setelah melewati babak final Kemang Fc yang merupakan Club tuan rumah mampu memenangkan pertandingan dengan skor 2-1 unggul dari Squadra Pekanbaru, sehingga berhak atas Piala Bergilir Pj. Bupati Kampar dan uang pembinaan senilai 8 juta rupiah dan untuk Runner Up sebesar 6 juta rupiah.
Pj. Bupati Kampar berkenan menutup secara resmi turnamen BPC Cup ini ditandai dengan penyerahan Piala Bergilir Pj. Bupati Kampar kepada pemenang. (Diskominfo/EMS
Wartawan:rian
Editor:yheni