Pj Wali Kota Pekanbaru Lantik 4 Kepala OPD

Pj. Wali Kota Pekanbaru Muflihun Melantik 4 Pejabat Tinggi Pratama

PEKANBARU – Empat kepala organisasi perangkat daerah (OPD) resmi dirotasi pada jabatan baru. Empat kepala OPD itu antara lain, Abdul Jamal, Zulfahmi Adrian, Syamsuwir, dan Iwan Simatupang.

Prosesi pelantikan digelar di ruang Multimedia Mal Pelayanan Publik (MPP), Kamis (5/1). Empat kepala OPD dilantik. Dua pejabatnya juga dilantik untuk merangkap jabatan yang ditinggalkan pejabat lama.

Dalam prosesi pelantikan itu, Abdul Jamal dilantik sebagai Kepala Dinas Pendidikan (Disdik). Sebelumnya, Jamal menjabat sebagai Kepala Dinas Tenaga Kerja (Disnaker). Jamal dikenal cukup lama sebagai Kepala Disdik sebelum pindah ke Disnaker.

Begitu juga dengan Zulfahmi Adrian. ia kembali menjabat sebagai Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP). Beberapa tahun lalu, Zulfahmi sempat menjabat kepala Satpol PP sebelum dirotasi ke jabatan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol), Sekretaris DPRD (Sekwan), serta Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora).

Kemudian, Syamsuwir. Ia juga diketahui cukup lama menjabat sebagai Inspektur Daerah. Syamsuwir dirotasi untuk jabatan Kepala Disnaker.

Sementara itu, Iwan Simatupang dilantik sebagai Inspektur Daerah. Sebelumnya, Iwan menjabat sebagai Kepala Satpol PP sekitar satu tahun. Dua pejabat lain juga dilantik. Namun, dua pejabat ini hanya untuk rangkap jabatan.

Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Pekanbaru Alek Kurniawan merangkap jabatan sebagai Kepala Dispora. Jabatan ini sebelumnya dirangkap jabatan oleh Zulfahmi Adrian. Jabatan Kepala Badan Kesbangpol yang juga ditinggalkan Zulfahmi dirangkap oleh Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Sekretariat Daerah Kota (Setdako) Pekanbaru Syoffaizal.

“Tadi sudah dilantik empat kepala OPD yang terdiri dari Inspektorat, Disdik, Disnaker, dan Satpol PP. Pelantikan ini merupakan tindak lanjut hasil evaluasi kemarin,” kata Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru Muflihun usai pelantikan.

Kepala dinas yang dilantik ini tidak yang baru. Para kepala dinas hanya dirotasi. “Kami masih menunggu hasil asesmen lainnya. Evaluasi ini berdasarkan regulasi. Artinya, kami mengikuti aturan main,” ungkap Muflihun.

Izin pergantian kepala dinas ini telah disetujui Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). Setelah izin diterima, maka pelantikan empat kepala dinas dilakukan hari ini.

Proses pergantian para pejabat eselon II ini akan terus dilakukan. Karena, Muflihun hanya ingin perubahan ke arah yang lebih baik.

“Tolong amanah ini dijaga dengan baik. Jalankan tugas pokok dan fungsi dengan sebaik-baiknya. Tetap mengacu kepasa RPJMD dan visi misi Kota Pekanbaru,” ucap Muflihun. (Rls/Kominfo11/RD5)
Wartawan; Rian
Editor :Joni H.Tanjung