Mitrariau.com, Dumai,|Riau – Polres Dumai berhasil mengungkap kasus narkoba yang melibatkan seorang pemuda di Kota Dumai, Selasa (12/11/2024) pukul 18.00 WIB.
Pengungkapan ini menjadi bukti nyata komitmen Polres Dumai dalam mendukung program 100 Hari Asta Cita Presiden.
Kapolres Dumai AKBP Dhovan Oktavianto Melalui Kasat Narkoba Polres Dumai, AKP M Sodikin, memimpin tim opsnal yang berhasil mengamankan 6 paket diduga narkotika jenis sabu dengan berat kotor ± 4.02 gram.
Tersangka TA(23) ditangkap di sebuah rumah di Jalan Cendrawasi RT. 003, Kelurahan Laksamana, Kecamatan Dumai Terangnya M.Sodikin
Lanjutnya AKP M Sodikin “Tim opsnal Sat Narkoba Polres Dumai menerima informasi bahwa di Jalan Cendrawasi sering terjadi transaksi narkotika jenis sabu. Pada Selasa (12/11/2024), pukul 18.00 WIB, tim menerima informasi bahwa di sebuah rumah berwarna hijau di Jalan Cendrawasi sedang terjadi transaksi narkoba.
Dan Tim langsung melakukan penggerebekan dan penangkapan terhadap TA() yang saat itu sedang mengepak atau membungkus narkotika jenis sabu menjadi bungkusan kecil.
Dari tangan tersangka, diamankan barang bukti berupa 6 paket diduga narkotika jenis sabu.
Tersangka TA(23) mengakui bahwa narkoba tersebut adalah miliknya. Tersangka dan barang bukti kemudian diamankan ke Polres Dumai untuk proses hukum lebih lanjut. Hasil tes urine menunjukkan bahwa tersangka positif menggunakan metamfetamin . terangnya” AKP.M.Sodikin
Tegasnya lagi Akp .M.Sodikin”Pengungkapan kasus ini merupakan bentuk nyata dari komitmen Polres Dumai dalam mendukung program 100 Hari Asta Cita Presiden.
Program ini bertujuan untuk mewujudkan Indonesia yang aman, damai, dan sejahtera.
Polres Dumai berkomitmen untuk memberantas narkoba, kejahatan, dan kriminal di wilayahnya.Tegas M.Sodikin
Polres Dumai akan terus berupaya untuk memberantas narkoba dan kejahatan di wilayahnya.
Polres Dumai juga mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam mendukung program 100 Hari Asta Cita Presiden dengan memberikan informasi terkait tindak pidana narkoba dan kejahatan.
Dengan kerja sama yang baik antara kepolisian dan masyarakat, diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.tutupnya” kasat narkoba polres Dumai Akp M Sodikin.(***)
Sumber : Kasat Narkoba Polres Dumai
Editor : Joni.H.Tanjung