Bupati Kasmarni Mendukung Keberangkatan Atlet POPDA : Kadisdik Hadi Prasetyo Optimis Pelajar Bengkalis Raih Prestasi Juara

Hukrim193 Dilihat

Bengkalis – Bupati Kabupaten Bengkalis, Kasmarni, secara resmi melepas keberangkatan 180 atlet, 30 pelatih, dan 9 official yang akan mewakili Kabupaten Bengkalis dalam Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) XVI Tingkat Provinsi Riau. Acara pelepasan dilakukan di gedung Bathin Betuah, Kantor Camat Mandau pada Rabu, 26 Juni 2024.

Dalam sambutannya, Bupati Kasmarni memberikan pesan kepada kontingen Kabupaten Bengkalis untuk menanamkan rasa cinta kepada daerah sebagai motivasi utama dalam berkompetisi. “Berlaga dengan gagah dan berani, karena salah satu kunci untuk meraih kemenangan adalah rasa percaya diri dan tidak minder dalam menampilkan kemampuan,” ujar Bupati.

Bupati juga menekankan pentingnya persiapan mental, semangat, dan fisik yang baik untuk mencapai hasil maksimal. “Keluarkan segenap daya dan upaya, untuk terus berprestasi dan jangan pernah menyerah, tetap fokus serta terus berjuang,” tambahnya.

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bengkalis, Hadi Prasetyo, menjelaskan bahwa atlet yang dikirim telah melalui berbagai tahapan seleksi dan training center untuk memastikan kesiapan mereka dalam bertanding. “Kita yakin anak-anak kita ini mampu menjadi atlet yang berprestasi dan mengharumkan nama daerah pada POPDA tahun 2024 ini,” ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Pemuda, dan Olahraga, Edi Sakura, mengungkapkan bahwa kontingen Kabupaten Bengkalis akan mengikuti 9 cabang olahraga dalam kompetisi tersebut, termasuk sepak bola, basket, voli, sepak takraw, bulu tangkis, tenis lapangan, pencak silat, atletik, dan renang. Dengan persiapan yang telah dilakukan secara intensif, diharapkan para atlet dapat meraih hasil terbaik dan membawa pulang prestasi gemilang untuk daerah.

Acara pelepasan kontingen atlet ini turut dihadiri oleh Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Andris Wasono, serta sejumlah Kepala Perangkat Daerah dan Camat di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkalis sebagai bentuk dukungan dan semangat bagi para atlet yang akan berlaga.

Editor|Rian