Mitrariau.com,Meranti,|Riau – Kepulauan Meranti, Dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke-78, Kapolres Kepulauan Meranti menyelenggarakan Turnamen Badminton Kapolres Cup Tahun 2024. Acara pembukaan turnamen ini berlangsung meriah. Sabtu, (1/6/24) malam.
Kapolres Kepulauan Meranti Membuka secara resmi Turnamen Bulutangkis Kapolres Cup yang berlangsung di Gor PB. Sahabat, Jalan Khalifah Umar Selatpanjang, Kecamatan Tebing Tinggi.
Kegiatan dihadiri oleh Plt. Bupati Kep. Meranti yang diwakili oleh Plt. Asisten II Setda Kepulauan Meranti Rokhaizal, M.Pd, Ketua DPRD Kabupaten Kepulauan Meranti yang diwakili oleh anggota DPRD Kepulauan Meranti Al Amin S.Pd., M.M, Kapolres Kep. Meranti AKBP Kurnia Setyawan, S.H., S.I.K., M.H, Kajari Kepulauan Meranti Febryan M., S.H., M.H, Danramil 02 Tebing Tinggi KAPTEN INF. Tarman Sugianto, S.Sos, Danpos TNI AL Selatpanjang yang diwakili oleh SERTU Johan Untung, Pimpinan Cabang PT. BRI Selatpanjang Erik Dwi Putra, Para PJU Polres Kepulauan Meranti, Para Perwira Polres KepulauanMeranti, dan Para Peserta turnamen.
Kapolres Kepulauan Meranti dalam sambutannya menyampaikan terimakasih kepada para forkompimda yang telah menyempatkan diri untuk hadir dalam kegiatan Pembukaan Turnamen Bulutangkis Kapolres Cup dalam rangka menyambu Hut Bhayangkara Ke-78 Tahun 2024 Polres Kepulauan Meranti.
“Melalui berbagai rangkaian kegiatan dalam rangka menyambut Hut Bhayangkara Ke-78 diharapkan Kepolisian dapat semakin dekat dengan masyarakat, sekali lagi saya mengucapkan selamat bertanding dan tetap junjung tinggi sportifitas,” ucap Kapolres
Sambungnya lagi,“Semoga dengan adanya turnamen ini dapat menjadi ajang kompetisi yang sportif dan menyenangkan, serta mempererat silaturahmi antar peserta dan masyarakat,” tutupnya. (Humas Polres Meranti).
Editor: Joni.H.Tanjung